Kuliah Kerja Lapangan 3 Studio Perencanaan Pengembangan Wilayah yang dilaksanakan oleh Program Studi Pembangunan Wilayah, Departemen Geografi Pembangunan mengambil lokasi kajian di Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah dengan mengambil tema Perencanaan dan Pengembangan Wilayah dalam Upaya Mewujudkan Pembangunan Berkelanjutan di Kota Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah.
Kegiatan ini melibatkan sebanyak 68 mahasiswa dan 5 orang dosen pengampu dengan lima tema yang dikaji yakni yang meliputi : (i) pariwisata (pembimbing Prof. Dr. M. Baiquni, M.A.) ; (ii) pertanian (pembimbing Prof. Dr. R. Rijanta, M.Sc.); (iii) Smart City (pembimbing Dr. Rini Rachmawati, S.Si., M.T.) ; (iv) kemiskinan perkotaan (pembimbing Alia Fajarwati, S.Si., M.IDEA) ; dan (v) kebencanaan (pembimbing Dr. Estuning Tyas Wulan Mei).