UNWTO (World Tourism Organization) telah mengembangkan program MCSTO Monitoring Center Sustainable Tourism Observatory. Kementrian Pariwisata bekerjasama dengan 5 universitas termasuk UGM mengembangkan MCSTO ini. Untuk itu, perlu dilakukan koordinasi pelaksanaan di lapangan.
Tahun ini diselenggarakan kegiatan lanjutan dari kegiatan tahun lalu, yaitu program STD termasuk ISTA (Indonesian Sustainable Tourism Award). Prof. Dr. M. Baiquni, M.A. diundang untuk memberi masukan bagi akselerasi pelaksanaan kegiatan MCSTO. Kegiatan utamanya adalah melaksanakan monitoring perkembangan destinasi pariwisata berkelanjutan, ditunjang dengan kegiatan koordinasi stakeholder, pengembangan metode, peningkatan kapasitas pelaku, pelaporan dan publikasi. Hasil monitoring akan menjadi dasar perbaikan pengelolaan destinasi pariwisata oleh para pemangku kepentingan.